Teejay Waterpark dapat dijadikan destinasi wisata jika kamu mencari yang harga terjangkau dan penuh wahana air. Di sini akan diberikan banyak permainan yang tak kalah menghebohkan dan memicu petualangan air.
Dengan keseruan ini kamu dapat mengajak seluruh keluarga karena permainannya beragam. Khusus anak-anak tak akan bosan bermain air di sana karena tempatnya nyaman dengan berbagai fasilitas lengkap.
Tiket Terjangkau dengan Wahana Air Lengkap
Ingin berwisata dengan harga tiket yang aman di kantung dan wahana air lengkap pilih ke Teejay saja. Wisata permainan air dengan berbagai wahana pilihan yang nyaman dan aman untuk keluarga serta anak-anak.
Lokasi wisata terletak Jawa Barat, tepatnya Tuguraja, Cihideung, Tasikmalaya dan jam buka tutup mulai pukul 9 pagi hingga 6 sore. Adapun harga tiketnya sebesar 30 ribu di hari kerja dan 40 ribu di akhir pekan serta liburan. Gimana, super terjangkau sekali, bukan?
Harga yang murmer membuat tempat ini ramai dikunjungi saat liburan. Untuk itu sediakan waktu luang saat bermain ke sana. Dengan kolam renang dan permainan air beragam, kadang memiliki impian untuk membuat kolam renang sendiri.
Hal ini dapat kamu lakukan dengan kontraktor waterboom. Dengan menghubungi kontraktor spesialis menggarap kolam renang, kamu tak perlu bingung untuk urusan kolam renang. Kontraktor akan menyediakan kemudahan di antaranya seperti di bawah ini.
- Model dan konsep kolam renang yang bagus.
- Perhitungan dana atau dapat menyesuaikan anggaran yang ada.
- Memberikan pelayanan dan konsultasi yang baik.
Dengan kemudahan seperti itu membuat kolam renang bukan masalah lagi. Semuanya menjadi mudah dan lebih cepat melalui jasa kontraktor spesialis. Namun, sebelumnya jika ingin berbagai jenis kolam renang dengan banyak wahana pilihan, inilah review lengkap kolam renang Teejay
5 Wahana Seru di Teejay Waterpark yang Wajib Kamu Coba, Apa Saja Nih?
Untuk merefleksikan diri lebih segar dan bugar serta pikiran jernih, nikmati keseruan wahana di wisata air ini. Begitu banyak wahana pilihan yang dapat kamu coba, di antaranya adalah:
-
Kolam Ombak
Dari namanya sudah dapat ditebak wahana ini merupakan kolam pantai yang luas. Layaknya di pantai terdapat ombak yang sesekali datang dan menimbulkan keseruan tersendiri. Rasa terombang ambing yang mendebarkan dapat kamu temui sepuasnya di pantai buatan Teejay.
-
Pagoda
Pagoda adalah salah satu wahana seluncuran dengan tinggi 20 m yang sangat memicu adrenalin. Terdapat 3 jenis seluncuran yang dapat kamu coba semuanya dan tentu sangat menantang.
-
Bajak Laut
Nuansa lain dapat kau temui di wahana Bajak Laut. Wahana ini penuh dengan segala hal dan atribut bajak laut. Pada samping kolam terdapat kapal laut besar yang unik dan anak biasanya suka untuk berfoto di sana.ย
-
Kolam Arus
Teejay juga menyediakan kolam arus dengan selonjoran di atas ban. Perjalanan air yang santuy akan membuat kamu relax sementara waktu tapi tetap seru dan nyaman. Panjang kolam mencapai 240 m dan dapat sepuasnya menjelajahi kolam dengan pasangan atau keluarga.
-
Playground dan Wahana Edukasi Hewan
Salah satu yang menarik lagi terdapat area edukasi hewan untuk anak-anak. Di sini anak akan menemui berbagai hewan untuk menambah wawasan mereka. Sedangkan area playground akan menyenangkan anak dengan bermain perosotan, kuda-kudaan hingga rumah-rumahan.
Keseruan di Teejay Waterpark memang akan menjadi momen tak terlupakan. Terlebih lagi dengan harga tiket yang sangat terjangkau, menambah kebahagiaan dan keseruan keluarga. bermain sepuasnya dan dapat memilih wahana permainan air yang super lengkap.